Lomba Paduan Suara Dalam Rangka Harlah Pancasila Tahun 2024
Gd. Soedjarwo, 30/06/2024
Untuk memperingati Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Juni, Universitas Jember mengadakan beberapa kegiatan yang berhungungan dengan hari lahir Pancasila. Pada tahun 2024 peringatan hari lahir Pancasila bertemakan “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Universitas Jember yang Berkelas Dunia”. Dalam kegiatan ini digelar berbagai kegiatan mulai yang bersifat akademis sampai yang bersifat rekreatif.
Salah satu kegiatan rekreatif yang dilakukan adalah pengembangan seni yang sesuai dengan salah satu misi Universitas Jember. Pengembangan kegiatan seni di lingkungan Universitas Jember merupakan kegiatan yang positif untuk meningkatkan implementasi Pancasila. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan penghayatan akan nilai budaya bangsa Indonesia yang mencerminkan nilai luhur bangsa melalui pendekatan kesenian.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun kebersamaan dan kekompakan seluruh warga Universitas Jember yang terlibat langsung maupun tidak langsung. Selama ini kegiatan serupa hanya untuk mewadahi mahasiswa, maka perlu kiranya dibuat juga saluran untuk mewadahi ekspresi berkesenian para Dosen, Tendik dan bahkan para Ibu Dharma Wanitanya.
Berdasarkan pemikiran tersebut maka Universitas Jember menggelar lomba Paduan Suara antar Warga dimana Fakultas Teknologi Pertanian turut serta menjadi paserta lomba. Tim padua suara Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Jember terdiri dari 24 orang baik dari unsur Dosen, Tenaga Kependidikan maupun Dharma Wanita. Pada kesempatan lomba kali ini, tim paduan suara Fakultas Teknologi Pertanian menyanyikan lagu wajib "Tanah Airku" dan lagu pilihan "Sik-sik Sibatumanikam" [es]